Thursday, October 27, 2016

Dasar Komposisi Pada Fotografi (Part 3)

Ada enam hal yang harus diperhatikan dalam mengkomposisikan sebuah foto :
3. SUDUT PENGAMBILAN
4. PUSAT PERHATIAN
5. LAPISAN FOTO
6. GARIS IMAJINASI
Kita akan bahas satu persatu setiap minggunya :)
Dan kali ini saya akan membahas mengenai SUDUT PENGAMBILAN.

SUDUT PENGAMBILAN
Sudut pengambilan disini adalah bagaimana cara Anda atau posisi Anda dalam mengambil gambar terhadap obyek yang Anda foto, apakah Anda sejajar dengan obyek, lebih tinggi, atau lebih rendah.
Ada 3 sudut pengambilan utama, yaitu :
1. Pandangan Manusia
Dalam sudut pengambilan ini, objek berada sejajar dengan fotografer, tidak lebih tinggi maupun lebih rendah.
Foto oleh : Randy Wijaya
Fuji X70 | f/3.6 – SS 1/150 – ISO 1600 – FL 18.5mm
Foto oleh : Al Fatih
Canon + lensa fix 50mm | f/2 – SS 60" – ISO 200
2. Pandangan Burung
Fotografer mengambil gambar dari ketinggian dengan bidikan ke bawah, misal : memotret gedung-gedung dari atas pesawat atau memotret jalanan saat Anda berada di atap gedung yang tinggi.
Foto oleh : Randi Wijaya
Canon 5D Mark II + EF 24-105
f/16 – SS 1/125 – ISO 200 – FL 105mm
Nikon D7000 + Tokina 11-16mm f/2.8 | f/2.8 – SS 30” – ISO 1250
3. Pandangan Kodok
Dalam sudut ini ibaratnya seperti seekor kodok yang melihat ke atas. Karena itu posisi fotografer berada di bawah objek, dengan kamera yang (hampir) terletak di tanah.
Foto oleh : Vicky Pratama Fitriadi
Nikon D7000 + Samyang 10mm f/2.8 | f/22 – SS 1/30 – ISO 100
Canon EOS Kiss X5 + Lensa kit with wide converter
f/3.5 – SS 1/3200 – ISO 100 – FL 18mm

Sumber Materi : Materi Fotografi Semester 3, Fakultas Ilmu Komunikasi.
Sumber Gambar : dari teman-teman Komunitas Fotografi yang sudah mau memberikan hasil karyanya untuk saya jadikan contoh pada artikel ini.
Itulah penjelasan mengenai tiga sudut pengambilan utama. Semoga bermanfaat :)

Subscribe untuk mendapatkan info terbaru mengenai artikel fotografi
Caranya : Masukkan alamat email Anda di kolom seperti gambar berikut yang terdapat di kanan atas.
Jangan lupa Like & Share jika Anda merasa artikel pada blog ini bermanfaat.
Follow me on Facebook, Twitter, Instagram and Google+
Caranya : klik ikon sosial media yang ada di atas. Terimakasih :)



2 comments:

www.ayeey.com www.resepkuekeringku.com www.desainrumahnya.com www.yayasanbabysitterku.com www.luvne.com www.cicicookies.com www.tipscantiknya.com www.mbepp.com www.kumpulanrumusnya.com www.trikcantik.net